Produk Inovatif Mahasiswa Dipamerkan

03.29
0

Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura akan menggelar acara kreatif. Acara yang disebut Ekspos Hasil Karya Mahasiswa dan Pontianak Line Tracking Robot Competition ini rencananya digelar Sabtu (7/4) di Atrium Lt. 1, Ayani Megamal, Pontianak. “Acara ini didukung civitas akademika Fakultas Teknik dan Rektor Universitas Tanjungpura ini nantinya akan menggelar hasil karya inovatif dari para mahasiswa,” kata Pembantu Dekan III FT, Dr.Eng. Ferry Hadary.Dijelaskan Ferry, FT memiliki enam program studi. Pada kesempatan kali ini setiap prodi akan memamerkan kekhasan atau karakteristik dari prodi mereka. Prodi Arsitektur akan memamerkan maket Pontianak Center of Performing Art dan juga Perancangan Gedung SPA Center.

Kemudian Prodi Teknik Industri memamerkan mesin pengupas kelapa serta kursi antropometri. Sementara Prodi Teknik Sipil turut menunjukkan maket model kondisi tanah lereng dan juga alat-alat survei yang memang menjadi karakteristik prodi mereka. Dari Prodi Teknik Lingkungan akan memperlihatkan alat pengolahan air gambut menjadi air bersih serta juga alat pengolahan air limbah domestik. Prodi Teknik Informatika menggelar rubic battle 3x3 dengan menggunakan aplikasi Android, juga mendemokan crimping dan wajan bolic, serta tak lupa sistem informasi geografis demam berdarah dan juga sistem RFID penjemput anak sekolah.

Sementara itu, Prodi Teknik Elektro akan memamerkan detektor asap pencegah kebakaran pada lift, beberapa robot seperti robot berkaki, pendeteksi api serta robot pemadam kebakaran. Kegiatan yang baru pertama kali dilakukan di Kota Pontianak ini memang digelar sebagai sumbangsih pemikiran dan juga aksi kreatif dari mahasiswa Fakultas Teknik. 

Ketua kegiatan, Okto Rico Galaxy, menyampaikan selain gelar karya, direncanakan digelar juga Pontianak Line Tracking Robot Competition yang diikuti sejumlah SMA/SMK yang ada di Kota Pontianak dan sekitarnya. “Para siswa tersebut telah mengikuti sosialisasi dan bimbingan dari para mahasiswa yang tergabung di Himpunan Mahasiswa Elektro untuk membuat robot yang akan dilombakan,” kata Rivo. Pada lomba robot ini kriteria yang dilombakan adalah robot yang mampu mengikuti track yang telah disiapkan panitia, robot dengan tampilan menarik serta robot favorit pilihan penonton. Okto yang juga Ketua Tim Robot Universitas Tanjungpura yang nanti akhir Mei bertanding di Institut Teknologi Bandung ini berharap kegiatan ini dapat mensosialisasikan teknologi robot kepada masyarakat.

0 comments:

Posting Komentar

Tinggalkan jejak anda di kota ini.
Ini bisa membantu kami dalam mengenali anda.
Terima kasih.
Salam Blogger!

Pendidikan

More »

Mahasiswa

More »

Kesehatan

More »

Sponsor